Jumat, 19 September 2014

Rahasia Agung Ibadah Haji



Ibadah haji merupakan ibadah yang agung, yang menunjukkan tanda-tanda kekuasaan Allah swt, menyimpan rahasia yang indah, hikmah yang bermacam, keberkahan yang banyak, manfaat yang terlihat, baik itu dalam peringkat individu maupun masyarakat.
Diantara hikmah dan manfaat yang terkandung di dalamnya adalah :

1- Perwujudan ubudiyah kepada Allah swt,
Karena kesempurnaan makhluk ada pada perwujudan ubudiyahnya kepada Allah swt, setiap kali perwujudan ubudiyah seorang hamba bertambah maka akan bertambah pula kesempurnaannya, dan tinggilah derajatnya di sisi Allah swt.
Meninggalkan hartanya, keluarganya dan tanah airnya, sederhana dalam pakaiannya, terbuka kepalanya, tawadhu’ kepada Rabbnya, meninggalkan wewangian dan wanita, berpindah-pindah dari satu tempat ketempat lain dengan hati yang khusyuk, air mata yang mengalir, lisan yang selalu berdzikir mengharapkan rahmat Rabbnya, dan takut akan adzab-NYA.
Kemudian syiar jamaah haji semenjak ihramnya hingga melempar Jumrah Aqabah dan mencukur/tahalul ( Labbaika Allahumma Labbaika, Labbaika Laa Syariika Laka Labbaika )
Maknanya adalah : Ya Allah, aku tunduk kepada-Mu, melaksanakan perintah-Mu, bersiap mengemban amanah yang Engkau bebankan, karena mentaati-Mu, berserah diri tanpa paksaan atau keraguan.

2- Menegakkan dzikir kepada Allah swt
Karena dzikir merupakan tujuan yang paling agung dalam seluruh ibadah, dimana ibadah tidak disyariatkan kecuali karenanya, dan tidak manusia bertaqarrub dengan sesuatu yang menyerupainya.
Makna seperti ini nampak dengan sejelas-jelasnya dalam ibadah haji, tidaklah disyariatkan thawaf mengelilingi Kabah, tidak juga Syai antara Shafa dan Marwah, tidak juga melempar Jumrah kecuali untuk menegakkan dzikir kepada Allah swt.
” Supaya mereka menyaksikan berbagai manfaat bagi mereka dan supaya mereka menyebut nama Allah swt pada hari yang telah ditentukan”. [ QS Al Hajj : 28 ]

3- Keterikatan kaum muslimin dengan kiblat mereka.
Dimana mereka memalingkan wajah kearahnya dalam shalat fardhu mereka lima kali dalam sehari.
Dalam ikatan ini ada rahasia yang begitu menakjubkan, karena memalingkan wajah mereka dari menghadap ke barat yang kafir, atau timur yang atheis, sehingga kekal izzah dan kemuliaan mereka.

4- Bahwa haji merupakan kesempatan agung untuk menghadap kepada Allah swt.
Dimana dalam ibadah haji terkumpul berbagai ibadah yang tidak ditemukan dalam ibadah lain, dimana didalamnya ada ibadah yang lain seperti sholat lima waktu dan ibadah lain yang dilakukan dalam haji maupun diluarnya.
Namun wukuf hanya ada dalam ibadah haji, begitu juga bermalam di Muzdalifah, melempar Jumrah, menyembelih qurban, dan amalan haji yang lain.

5- Ibadah haji merupakan wasilah yang agung untuk menggugurkan kesalahan,dan mengangkat derajat : karena haji menghancurkan dosa yang sebelumnya.
Nabi saw berkata kepada Amru bin Ash ra : tahukah engkau bahwa Islam menghancurkan dosa yang sebelumnya, dan bahwa hijrah menghancurkan dosa sebelumnya, dan bahwa haji menghancurkan dosa yang sebelumnya (HR Muslim).

6- Ibadah haji memberikan cerita kenangan yang indah bagi yang mengalaminya, sehingga kita sering mendengar kisah mereka yang indah-indah ketika berhaji.

Dan banyak lagi rahasia dan hikmah dari  ibadah haji yang belum tersampaikan disini, semoga Allah swt memberikan haji yang mabrur bagi jamaah haji kita, juga memberikan kemudahan bagi mereka yang belum berhaji, aamiin………………
Sumber :  bundadontworry.wordpress.com

Bila Allah SWT telah memanggil Anda, membuka hati Anda, maka bersegeralah ke Tanah Suci, Insya Allah Perjalanan Ibadah Anda Bersama “SHAFA Tours” Lebih Menentramkan Hati.

Untuk Informasi dan Pendaftaran  silahkan kunjungi kantor kami : “SHAFA Tours Kalimantan Timur, Jl. Letjend S. Parman No. 15A RT.35 (Gunung Guntur/Depan SD Negeri 025/Dekat Kantor Kelurahan Gunungsari Ulu/Masjid Al Muhajirin) Balikpapan. Telp/Fax (0542) 8018396, 7098453, 7190333 atau Hotline :  081 227 999 773, 0812 5409 4914, 0878 1221 5785, 0813 4646 3439, Pin BB 2BD7B202, WhatsApp : 0856 500 5077, YM : shafa.kaltim. Website : www.shafatours.com atau kunjungi perwakilan kami didaerah. Ikuti Tabungan/Dana Talangan Haji atau Umroh Terencana di BNI Syariah atau BTN Syariah!
Kantor perwakilan kami didaerah, meliputi :
SAMARINDA :  Jl. Rotan Sempurut No.18 Komp. Perum. Juanda 8 RT 14, Telp. (0541) 200945, 7000139, HP. 0821 3127 2727, 0852 4852 2350 / Ustadz Ahmad Rusydi : 0821 3935 3677, Pin BB 7CFD6360
BONTANG : H. Suma Jarmaji (PKT),  Jl. Gn. Wilis 12 Perum BSD Komp. Pupuk Kaltim Telp. 0548-27011, 0812 5857 469, 0819 5390 5969, Pin BB 74565F58
PENAJAM PASER UTARA  Jl. Provinsi Km 1 RT 4 No. 20 HP. 0852 4726 6708, 0815 2044 1959.
BABULU : Babulu Darat RT 012 Kec. Babulu, HP. 0813 4725 2977
TANAH GROGOT, Ustadz Miswan Thahadi, Jl. Senaken Alam Permai 58, HP 0813 4628 1131, 0812 5471 918
SANGATTA : Ustadz H. Imam Nurfakeh (KPC), Masjid Daarussalaam Swarga Bara Kutim/KBIH Bina Umat Hp. 0813 5076 5572, 0812 547 2947
BERAU : Jl. Al-Bina Pembangunan Kelurahan Gunung Panjang Kecamatan Tanjung Redep Kabupaten Berau. Contact Person KH Najmuddin Lc. HP : 0812 5562 6646 / Muhammad fadeli S.Pd. I. HP :  0811 5832 078 / Ibu Choirotus Siami : 0813 3060 0440, Pin BB 79DB885C